Dekat GT Purbaleunyi-Cisumdawu
Setelah Ciguruwik, Giliran Jalan Panyawungan Cileunyi Menunggu Perbaikan

Yayan Sofyan
SALAH SATU titik kerusakan di Jalan Panyawungan Cileunyi.
CILEUNYI. KejakimpolNews.com - Setelah Jalan Ciguruwik, Desa Cinunuk, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung rusak parah menunggu perbaikan, giliran jalan Panyawungan, Desa Cileunyiwetan, Kecamatan Cileunyi bernasib sama kondisisnya rusak parah.
Pantauan KejakimpolNews.com, Senin (23/5/2.022), kerusakan jalan Panyawungan dengan status jalan kabupaten ini terlihat di pintu gerbang ke jalan tersebut di pinggir Jalan Raya Bandung-Garut. Jalan nyaris seperti kubangan kerbau.
"Kerusakan jalan Panyawungan telah lama dibiarkan dan entah kapan tersentuh perbaikan. Saat ini, para pengendara baik mobil atau motor harus ekstra hati-hati karena lubang jalan berada di tengah bahu jalan," tutur sejumlah pengendara mobil dan motor yang setiap hari menggunakan jalan ini.
Menurut mereka, dibiarkannya jalan Panyawungan rusak tergolong ironis. Betapa tidak, selain jalan ini statusnya jalan kabupaten, di kawasan jalan ini ada Mapolsek Cileunyi, kantor Litbang Perumahan dan Permukiman, sejumlah pabrik, sejumlah kompleks perumahan ada di jalan ini. Termasuk tepat di gerbang menuju Tol Cisumdawu dan Tol Purbaleunyi.
"Saya selaku warga Kampung Panyawungan Desa Cileunyiwetan mewakili para pengguna jalan sangat berharap jalan Panyawungan dengan status jalan kabupaten ini segera tersentuh perbaikan," ucap Mulyadi (45) warga Panyawungan.
Sekcam Cileunyi, Dadang Sumpena dan Kades Cileunyiwetan Hari Haryono ketika dikonfirmasi terkait kerusakan jalan tersebut mengatakan, untuk memperbaiki jalan Panyawungan kewenangan kabupaten.
"Perbaikan kerusakan jalan Panyawungan kewenangannya ada di pihak Pemkab Bandung karena jalan tersebut statusnya jalan kabupaten. Mudah- mudahan tahun ini jalan Panyawungan yang rusak segera diperbaiki," harap Dadang Sumpena.**
Editor : Yayan Sofyan