Gubernur Temukan Harga Migor Curah di Kota Bandung Dijual di Atas HET

foto

Foto: Humas Pemprov. Jabar.

GUBERNUR Jabar Ridwan Kamil saat inspeksi ke lapangan cek harga minyak goreng curah.

BANDUNG, KejakimpolNews.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengecek harga minyak goreng di Kelurahan Cipedes, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, pada hari kedua Ramadan, Senin (4/4/2022). Pengecekan dilakukan Gubernur untuk memastikan harga minyak goreng (migor) stabil sekaligus mengantisipasi penimbunan minyak goreng. 

Dari hasil pengecekan, seperti dirilis Humas Pemprov Jabar, Selasa (5/4/2022), Gubernur menemukan minyak goreng curah yang dijual jauh dari Harga Eceran Tertinggi (HET). 

 "Sesuai tinjauan hari ini pun banyak dijual di harga yang tidak sewajarnya. Hasil sidak, yang harusnya Rp15.500 dijualnya Rp25.000 per Kg, karena barangnya langka," ucap Gubernur.  

"Saya cek ke dinas juga banyak produsen yang enggan produksinya digeser ke curah subsidi, karena per subsidi dari pusatnya di reimburse harus disalurkan dulu baru diklaim," imbuhnya.  

Terkait antisipasi penimbunan, Gubernur telah berkoordinasi dengan Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana. Apabila nanti ada sesuatu hal yang bentuknya mencurigakan dan berpotensi kriminalitas, akan ditindak langsung dengan dukungan dari pihak Kejaksaan Tinggi. 

 "Antisipasi penimbunan? Sudah tadi koordinasi dengan Pak Kapolda, setiap yang bentuknya potensi kriminalitas kejahatan pasti akan ditindak, apalagi sekarang kejaksaan ada beritanya sedang persiapan untuk menuntut mereka yang punya potensi pelanggaran hukum terkait ketersediaan minyak goreng," jelasnya. **

Editor: Dede Suryana

Bagikan melalui
Berita Lainnya
HUT ke-25 DWP, Dukung Program Pemkot Bandung dengan Berbagai Kegiatan
Musda KNPI Kota Bandung, Pj Sekda Dorong Inovasi dan Kreativitas Pemuda
Inilah 13 Insan Kreatif Penerima Penghargaan Anugerah Kreator Bandung 2024
Puncak Hantaru, DPUTR Kab. Bandung Raih Penghargaan Penataan Ruang Tingkat Jabar
Hari Kesehatan Nasional Tingkat Jabar, Pemkot Bandung Raih Dua Penghargaan