Heru Negoro Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua FOKBI Kota Bandung

Sonni Hadi
Heru Negoro Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua FOKBI Kota Bandung
BANDUNG, KejakimpolNews.com - Heru Negoro terpilih sebagai Ketua Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI) Kota Bandung, secara aklami pada Musyawarah Cabang (Muscab) yang digelar secara sederhana dan dihadiri lebih dari 2/3 anggota FOKBI dari sejumlah sanggar yang ada di Kota Bandung.
Muscab yang seharusnya dilaksanakan beberapa bulan lalu, karena alasan tidak ada bakal calon (Balon) ketua dan sulitnya mencari figur untuk duduk sebagai ketua.
Akhirnya beberapa pengurus sanggar sebagai anggota FOKBI, Ahad 28 Juli 2024 di Kampung Wisata Gumbira Ujungberung Kota Bandung, bersepakat secara musyawarah dan mufakat melakukan rembukan dan menentukan memilih Sdr. Heru sebagai Ketua.
Dengan terpilihnya Heru Negoro, tersusun kepengurusan utama yaitu Sekretaris Ani Helnawati (Juve), Wakil Sekretaris Titin (Gaes), Bendahara Ryo dan Wakil Bendahara Aas Suhaeni.
Sedangkan bidang lainnya segera disusulkan jelang pelantihan dan pengukuhan oleh Ketua FOKBI Jawa Barat.**
Author: Sonni Hadi
Editor: Sonni Hadi