Atlet Kuningan Dukung Jabar Kahiji di Event PON XXI Aceh-Sumut

foto

Foto : Istimewa

Atlet dan pelatih asal Kuningan siap sukseskan Jabar Juara Umum PON XXI Aceh-Sumut 2024.

KUNINGAN, KejakimpolNews.com - Sebanyak 20 atlet asal Kabupaten Kuningan siap memperkuat Kontingen Jawa Barat di PON XXI Aceh Sumatra Utara, 9 - 20 September 2024.
Selain atlet PON menyusul atlet Peparnas Solo XVII 2024 (NPCI).

Menurut Ketua Harian KONI Kabupaten Kuningan H. Enay Sunaryo melalui Ketua Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kabupaten Kuningan, 20 atlet akan tampil all out di PON XXI untuk meraih prestasi terbaik, dengan target 9 medali emas dan 5 medali perak.

Mereka adalah Tresna Puspita Gusti Ayu (lempar cakram, lontar martil dan tolak peluru) dengan target 2 emas 1 perak. Fahri Suryansyah (lontar martil) target 1 emas, Eki Febri Ekawati (tolak peluru, lempar cakram) target 1 emas. Natasya Mahdalita (lempar martil) 1 perak. Beby Alya Putri (lompat tinggi galah) 1 perak. Toton Setiawan (atletik 4 X 400 estafet).

Kemudian Muhamad Rifki Nurfadilah (dasa lomba), Lusia Felia R Sitompul (lempar lembing), Agit Solihin (angkat berat 120 Kg), Yolanda Nurafifah (angkat berat 57 Kg), Sumiati (angkat berat 47 Kg).

Berikutnya Tinju An. Walmer Pasiale 60 Kg, Bagus AM (pencak silat kelas 90-95 Kg) target medali emas, Ajang Sifa SG (kick boxing kelas 48 Kg) dan Marius (kick boxing kelas 71 Kg) target medali emas.

Menyusul cabor bulutangkis Albani Muhamad Bije (tunggal putra), Nadelita Puspita Naya (ganda putri) Muhammad Hafidz Al-Qorny (taekwondo bantam kelas under 63 Kg), Siti Mutmaenah (sepak bola putri) dan M Ryan Hidayat (panahan pita compound)

Selain atlet, pelatih Pelatda PON XXI dari Kuningan yaitu, Ika Puspa Dewi-Atletik, Gunawan - angkat berat, Diky'Jujitsu dan Aldo-kick boxing.

Sementara itu, 5 orang atlet Peparnas Solo XVII (NPCI) asal Kuningan, siap berlaga dengan target meraih 6 medali emas dan 1 perak.

Kelima atletik itu yakni: Mimin Aminah (tolak peluru, lempar lembing), Yayu Alfiah (tolak peluru, cakram, lembing), Insan Nuraida (lari 100 M), Indah Khoerunisa (400 M) dan Dea (100 M).**

Author: Whyr
Editor: Maman Suparman

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Tinjau SUGBK Erick Thohir: Kita Siap Jamu Australia
Indonesia Juara FIFAe World Cup Featuring Footbal Manager 2024
Timnas Indonesia Vs Arab Saudi Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Tayang Langsung di RCTI
Inilah Susunan Pemain PSIS Vs PSBS Biak Petang Ini
Inilah Susunan Pemain PSM Makassar dan Dewa United yang Diturunkan Malam ini