Inilah Susunan Pemain 'Starting Line Up' PSBS Biak vs Bali United Petang ini

  • Gaiskha
  • Minggu, 3 November 2024 | 14:34 WIB
foto

Istimewa

Minggu petang ini PSBS Biak akan menghadapi Bali United.

GIANYAR, KejakimpolNews.com - Minggu (3/11/2014) PSBS Biak akan menjamu Bali United pada laga pekan ke-10 Liga 1 2024/2025. Duel keduanya berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali mulai pukul 15.30 WIB, live di Indosiar.

PSBS Biak baru saja dikalahkan 0-3 oleh Borneo FC pada laga pekan ke-9 lalu. Klub pendatang baru di Liga 1 ini masih belum stabil. Bahkan menghadapi Bali United pun akan kehilangan Marckho Merauje karena ia menerima kartu merah saat melawan Borneo FC.

Sebaliknya Bali United. kendati status bertamu namun main serasa di kandang sendiri maklum diadakan d Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Bali United yang bercokol di urutan ke-4 klasemen sementara liga 1,  bisa mengudeta Persebaya dan Borneo FC yang memiliki 21 poin, karena  Bali United sudah mengantongi 20 poin.

Jika menang poinnya menjadi 23. Untuk Minggu pekan hari ini, PSBS Biak dan juga Bali United telah menyiapkan pemainnya sebagai starting line up  yang  baru saja dirilis PT. Liga Indonesi Baru (PT LIB).

Inilah susunan pemain PSBS Biak vs Bali United.

PSBS Biak (4-3-3):

Penjaga gawang:
John Pigai.

Belakang:
Julian Velazquez
Fabiano Beltrame
Jonata Felife
Febriato Uopmabin.

Gelandang:
M. Tahir
Takuya Matsunaga
Wiliams Jose Lugo

Penyerang:
Jeam Kelly Sroyer
Armando Obet Oropa
Alexsandro.

Pelatih:
Emral Abus.

BALI United (4-3-3)

Penjaga gawang:
Adilson Maringa

Belakang:
Andhika Wijaya
Brandon Wilson
Yusef Elias Dolah
Ricky Fajrin.

Gelandang:
Mitsuru Maruoka
Kadek Agung
Made Tito.

Penyerang:
Privat Mbarga
Everton Nascimento
Irfan Jaya.

Pelatih:
Stefano Cugurra.**

Author: Gaiskha
Editor: Maman Suparman

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Drawing Piala Asia U20 2025: Indonesia Tantang Juara Bertahan Uzbekistan di Grup C
Alhamdulillah Kevin Diks Bisa Bermain Lawan Jepang
Jelang Timnas Garuda Kontra Jepang, Umuh Muchtar: Seri, Sudah Luar Biasa
Ismail Raih Champion 9 Ball Wedding of Gebby-Nonny di Sport Billiar Cirebon
Inilah Daftar Susunan Pemain Madura United Vs Persebaya Senin Malam Ini