Polda Jawa Barat Salurkan Hewan Kurban 285 Sapi dan 577 Kambing

foto

Foto : Humas Polda Jabar.

POLDA Jabar distribusikan hewan kurban untuk masyarakat.

BANDUNG, KejakimpolNews.com - Sambut Iduladha 1443 H Polda Jabar menyalurkan sebanyak 862 ekor hewan kurban terdiri atas 285 ekor sapi dan 577 ekor kambing. Hewan-hewan kurban tersebut akan disalurkan kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

"Ratusan hewan kurban tersebut didistribusikan ke masjid-masjid, panti asuhan, kelompok ojeg, pondok pesantren, yayasan yatim piatu, yayasan tuna netra, fakir miskin hingga purnawirawan dan warakawuri," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Ia menyebut, ratusan hewan kurban yang disalurkan Polda Jabar dipastikan terbebas dari penyakit mulut dan kuku (PMK), karena sebelumnya telah diperiksa kesehatannya oleh pihak terkait. Sehingga masyarakat tak perlu khawatir menerimanya.

Menurutnya, agar pendistribusian hewan kurban lebih meluas dan merata, pihaknya berkordinasi dengan kelompok dan komunitas masyarakat untuk membantu menyalurkannya kepada masyarakat penerima hingga tepat sasaran.

"Ini merupakan momentum ibadah untuk lebih meningkatkan keikhlasan dan berbagi kepada masyarakat, sehingga Polda Jabar dan jajaran juga mengambil bagian untuk bisa berbagi keikhlasan kepada masyarakat," ungkap Ibrahim Tompo.

Idul Adha merupakan kegiatan keagaaman yang rutin setiap tahunnya, di mana umat Islam seluruh dunia merayakan dengan menyembelih hewan kurban sebagai bagian mendekatkan diri kepada Allah Swt, dan ikhlas merelakan sebagian harta yang mereka punya untuk berbagi terhadap sesama.**

Editor : Dede Suryana

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Wacana Pembangunan Jalan Lingkar Cileunyi Mencuat, Riki Ganesa:Harus Segera Direalisasikan
Persib Siap Ambil Poin dari Persebaya, Kuipers Sembuh Beckham Masih Absen
Dedi Mulyadi: Jabatan Bukan Gaya-Gayaan, Fokus Selesaikan Permasalahan di Jawa Barat
Tuntut Ganti Rugi Tol Cisumdawu Warga Tiga Desa di Sumedang Demo dan Nyaris Memblokir Jalan
Heboh, Tarekat Ana Loloa Tetapkan Rukun Islam Ada 11, Begini Tanggapan Kemenag RI