Motor Kontra Dumptruck di Jalan Raya Cisaga Ciamis, Satu Tewas Satu Kritis

Foto : Humas Polres Ciamis.
Korban tergeletak di kolong truk sedang dievakuasi polisi.
CIAMIS, KejakimpolNews.com- Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) yange menimbulkan korban terjadi antara sepeda motor dan dumptruck di Jalan Raya Cisaga-Rancah, Kamis (30/03/2023) pagi. Lokasi kejadian tepat di Dusun Tenjolaya RT.001/RW.001, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis.
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kasat Lantas Polres Ciamis Polda Jabar AKP. Asep Iman Hermawan, S.H., menjelaskan, akibat laka lantas tersebut dua orang menjadi korban, seorang diantaranya pria pengendara sepeda motor meninggal dunia saat tiba di rumah sakit, sedangkan yang dibonceng mengalami luka berat dan dibawa ke RSUD Kota Banjar.
Korban meninggal diketahui berinisial RP (18), sedangkan korban luka berat berinisial DS (18). Keduanya warga Dusun Tenjolaya, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis.
"Kejadian terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. Bermula sepeda motor dikendarai korban datang dari arah Utara Rancah menuju arah Selatan ke Cisaga. Sesampainya di TKP, di depannya ada mobil truk yang melaju searah.
Tiba-tiba truk itu jalannya melambat karena akan melewati jalan menikung kiri sehingga sepeda motor yang dikendarai korban melaju ke tengah niatnya akan menyalip tyruk. Di saat bersamaan muncul dumptruck yang dikemudikan DW (38). Kendaraan besar ini datang dari arah berlawanan.
"Akibatnya pengendara dan yang dibonceng sepeda motor mengalami diseruduk hingga luka berat. Keduanya langsung dilarikan ke RSUD Kota Banjar. Sayang pengemudi sepeda motor RP (18) meninggal dunia saat dalam penanganan medis," tutur AKP Asep Iman Hermawan.
Kasat Lantas Polres Ciamis Polda Jabar AKP Asep Iman Hermawan menambahkan, pihaknya sudah melakukan olah TKP dan mencatat keterangan dari para saksi. Kedua kendaraan juga sudah diamankan sebagai barang bukti.
"Perkara ini sedang ditangani Tim Penyidik Unit Gakkum Satlantas Polres Ciamis Polda Jabar," kata AKP Asep Iman Hermawan.**
Editor : Maman Suparman