Bersama Forkopimda

Peringati Nuzulul Qur'an, Kapolresta Bandung Silaturahmi dengan Ketua Ormas Islam

foto

Istimewa

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo di peringatan Nuzulul Quran bersilaturakhmi dengan sejumlah ketua ormas Islam

SOREANG, KejakimpolNews.com - Dalam rangka mempererat silaturahmi, Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung hadiri kegiatan memperingati Nuzulul Qur'an.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor Pemda Kabupaten Bandung dihadiri pula oleh para Ketua Organisasi Islam se-Kabupaten Bandung. “Kegiatan ini adalah kegiatan dalam rangka memperingati Nuzulul Qur’an," kata Kusworo Wibowo, Kamis (6/4/2023l) malam.

Kusworo berharap dengan dilaksanakannya Peringatan Nuzulul Qur’an tersebut bisa menambah keimanan dan ketaqwaan serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kebersamaan dalam membangun Kabupaten Bandung.

“Tujuan acara adalah meningkatkan silaturahmi di bulan Ramadan antara Forkopimda dengan para ketua ormas Islam," ujarnya.

"Kegiatan ini juga menceritakan mengenai sejarah Nuzulul Qur’an atau peristiwa turunnya Al-Qur’an, pada zaman Nabi Muhammad Saw. Dimana, pada saat itu Rasulullah menerima wahyu lima ayat dari surah Al-Alaq," sambungnya.

Menurut Kusworo, Nuzulul Qur’an merupakan peristiwa penting bagi umat islam di seluruh dunia. Mengingat, pentingnya peran Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi orang-orang yang beriman. Oleh karenanya, Kusworo berharap, dengan adanya peringatan Nuzulul Qur’an ini, seluruh umat muslim dapat lebih menghayati dan mengamalkan ajaran yang terkandung didalam Al-Qur’an.**

Editor : Yayan Sofyan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Terpeleset, Bocah Akbar Jatuh ke Sungai Cidongdong Tubuhnya Hanyut dan Belum Ditemukan
Diskar Tangkap Buaya dari Rumah Kosong di Desa Ciharashas, Cipeundeuy, Kab. Bandung Barat
Jasad Akbar Dicari Sampai Bendungan Cirebon Ditemukan di Desa Sangkanurip
Soal Ziarah ke Makam, Ini Kata Kakanwil Kemenag Jabar, H. Ajam Mustajam
Bencana Banjir di Kab. Bandung, Ini Kata Kang DS di Hadapan Wakil Ketua DPR RI Saat Sidak