Waspada! Kini Beredar Pendaftaran Mitra Gojek VIP, Modus Baru Penipuan Calon Driver Ojol

foto

Foto : Istimewa

Inilah postingan mengatasnamakan Gojek, modus untuk melakukan penipuan.

BANDUNG, KejakimpolNews.com - Belakangan ini beredar postingan di media sosial (medsos) yang berjudul "Pendaftaran Mitra Gojek VIP". Isinya seolah-olah merekrut beberapa calon driver Gojek VIP.

Adanya postingan tersebut, banyak yang tertarik jadi driver Ojol dan berlomba ingin memiliki akun driver khusus VIP walaupun harus membayar biaya pendaftaran melalui rekening bank. Syaratnya harus menghubungi nomor yang diberikan di akun tersebut.

Seorang driver ojol mengatakan, permintaan uang pendaftaran untuk akun driver bervariasi mulai Rp1 juta hingga Rp2 juta. Bahkan kalau mau langsung sehari selesai harga bisa lebih mahal.

"Tapi ada juga yang menawarkan hanya Rp850.000 tapi prosesna lama. Biasana setelah ditransfer mendadak handphone (HP) si penipu sulit dihubungi alias dihapus," tutur driver yang engan ditulis nama jelasnya ini Rabu (11/9/2-24).

Sampai sekarang katanya banyak orang yang mau beli akun ojol VIP dan ada juga yang menjual dengan harga Rp2,5 juta. Tapi kendalanya, kalau sedang menarik penumpang tiba-tiba kantor meminta verifikasi akun dengan wajak pemilik akun sebelumnya, verifikasi harus bergerak mulai mata berkedip, mulut menganga dan tengok kiri kanan. Kalau tiga kali gagal akun langsung diblokir.

"Tentu saja tidak gratis melainkan dengan menyerahkan sejumlah uang. Pada akhirnya setelah uang disetor, ternyata edaran itu adalah palsu alias hoaks," katanya lagi.

Masyarakat diminta waspada

Pihak managemen Gojek sendiri menjawab melalui rilisnya yang diterima KejakimpolNews.com Rabu (11/9/2024). Gojek meminta masyarakat waspada atas edaran ini.

"Jika ada yang mengatasnamakan Gojek dan membuka pendaftaran Mitra Gojek VIP, itu tidak bnar atau hoaks. Bahkan nomor WA yang tercantum dalam pendaftara itu pun bukan milik manajemen Gojek," tulisnya.

Dalam pernyataannya manajemen Gojek menyatakan beredarnya beberapa postingan di media sosial mengenai onboarding VIP Gojek Indonesia, adalah jelas penipuan.

Jawaban resmi manajemen Gojek ini berawal dari adanya oknum membagikan informasi onboarding palsu di beberapa FB Grup Driver dengan mencantumkan nomor WhtsApp (WA) oknum.

Di Postingan dijelaskan bahwa proses pendaftaran akun terbatas dengan pemnbayaran melalui transfer setelah akun tersebut berhasil dibuat.

Selanjutnya driver yang merasa tertarik akan segera menghubungi nomor WA oknum penipuan dan mengisi data diri. Dan hasil penyelidikan manajemen Gojek, ternyata nomor WA dan infiormasi Gojek tersebut tidak benar/hoaks.

Pihak Gojek katanya, hanya membuka pendaftaran melalui aplikasi GOPARTNER yang dimiliki masing-masing driver. Untuk proses pendaftaran, tidak dipungut pendaftaran jalur VIP atau VVIP.

Gojek juga tidak pernah memungut biaya administrasi sepeserpun untuk pendaftaran, Untuk itu publik diimbau agar selalu berhati-hati terhadap segala modus pelaku penipuanyang marak terjadi saat ini.

Publik juga diminta untuk selalu medapatkan informasi di media sosial resmi Gojek yang telah diverfikasi. Jika terdapat modus penipuan lainnya mohon untuk segera melaporkannya ke Call Center Gojek atau ke kantor Gojek tedekat dan jangan percaya terhadap segala modus Onboarding VIP berbayar dengan iming-iming proses cepat, atau sebagainya.**

Author: Sonni Hadi
Editor: Sonni Hadi

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Sulit Membeli BBM Pertalite, Harga Pertamax dan Dex Series Diturunkan
Kawal Putusan MK Melalui 'Peringatan Darurat' Garuda Biru Trending di Medsos
8 Anggota Sindikat Jual Beli Bayi Diringkus Polisi, 2 Bayi akan Dijual ke Bali Diselamatkan
Arahan Herman kepada RSUD di Jabar: Beri Pelayanan yang Cepat dan Prima kepada Masyarakat
Zero Emission Zone Akan Diterapkan di Kantor Perangkat Daerah Pemdaprov Jabar