Cecep Firdaus: Teladani Nabi Muhammad SAW Awali dari Lingkungan Keluarga dan Tetangga

foto

Yayan Sofyan

K.H. Cecep Firdaus Muttaqin saat ceramah pada peringatan Maulid Nabi Muhammad di Masjid Al Mukhlisin GBM 21, Desa Cinunuk, Kec. Cileunyi, Senin (16/9/2024) malam

CILEUNYI, KejakimpolNews.com - Untuk meneladani kehidupan sehari-hari Nabi Muhammad SAW harus diawali dari lingkungan keluarga dan tetangga.

Demikian dikatakan K.H. Cecep Firdaus Muttaqin dalam ceramahnya pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mesjid Al Mukhlisin Kompleks Griya Bakit Manglayang RW 21 (GBM 21), Desa Cinunuk, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Senin (16/9/2024) malam.

Menurut Cecep, hal ini penting sebelum melihat lebih jauh bagaimana meneladani kehidupan sehari-hari Nabi Muhammad yang tanpa cela.

"Jika mau meneladani kehidupan sehari-hari Nabi Muhammad, sudah sejauhmana kondisi di lingkungan keluarga, rukun dan romantiskah? Seterusnya, bagaimana hubungan dengan tetangga?," katanya.

Di lingkungan keluarga kata Cecep, perilaku atau adab dan hubungan sehari-hari jangan sampai jauh dari romantis. Bahkan, sambung Cecep anak-anak sekarang dalam menggunakan kalimat sehari-hari sangat jauh pula dari adab.

"Jangan sampai di lingkungan keluarga sehari hari di rumah, ayahnya, ibunya dan anaknya sibuk dan asyik dengan hand phonenya masing-masing, lupa akan perannya masing-masing," ungkap Cecep.

"Seterusnya, bagaimana huhungan dengan tetangga baik-baik saja?. Jangan sampai dengan tetangga tak bertegur sapa,"ucapnya.

Cecep pun berharap di moment peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, warga GBM 21 bisa meneladani sosok Nabi Muhammad, bagaimana hubungan kehidupan sehari-hari dilingkungan keluarga dan tetangga dalam perilaku dan adab. Termasuk katanya, harus bisa harus meningkatkan ibadah.

Peringatan Maulid Nabi SAW dengan tema "meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW untuk kedamaian hati" ini diselenggarakan DKM Al Mukhlisin berkolaborasi dengan RW, RT, PKK, majelis taklim dan Karang Taruna.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kakanwil Kemenag Jabar, Ajam Mustajam, Kades Cinunuk, Edi Juarsa dan MUI Kecamatan Cileunyi.

Dalam kegiatan tersebut diwarnai pembagian hadiah dan piagam lomba tahfizd dan azan serta pembagian bingkisan bagi puluhan anak yatim piatu serta dhuafa. Termasuk tampilnya sholawat dari ibu-ibu solehah GBM 21.**

Author: Yayan Sofyan
Editor: Yayan Sofyan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Polrestabes Bandung Ciduk Pak Ogah Peras Pengemudi Mobil dengan Modus Pura-Pura Tergilas Ban
Sejumlah Aparat Luka-Luka Saat Amankan Demo Tolak Revisi UU Pilkada di DPRD Jabar
Lantai 6 Rumah Sakit Pusat Pertamina Senin Siang Tadi Terbakar
Kekeringan, BPBD Jabar Imbau Masyarakat yang Kesulitan Air Bersih Segera Lapor Otoritas Berwenang
Amankan Demo di Gedung DPR RI dan KPU, Timgab Terjunkan 5.012 Personel