Ruko Konveksi Milik Heru di Jl. Pasirkoja Nyaris Ludes Diamuk Api

Asep Rachmat Hidayat
PETUGAS Diskar PB Kota Bandung memadamkan api dengan memanjat tangga di Jalan Pasirkoja No.162 Bandung.
BANDUNG, KejakimpolNews.com - Ruko konveksi milik Heru Mulyana (51) di Jalan Pasirkoja No.162. Kelurahan Jamika. Kecamatan Bojongloa Kaler. Bandung, Jumat (10/9/2021) nyaris ludes dilalap si jago merah, dalam peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa.
Heru Mulyana mengungapkan, awalnya dia diberitahu salah seorang tetangganya yang melihat ada kepulan asap yang keluar dari lantai tiga tempat tidur pegawai. Begitu dilihat ternyata ruangan tempat tidur pegawai itu tengah diamuk si jago merah, padahal saat kejadian pegawai masih bekerja di lantai bawah.
Dedi sebagai tetangga dekat Heru begitu melihat kejadian tersebut iapun panik, selanjutnya segera melaporkan ke Dinas Kebakaran Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, melalui Emergency Call. 022-113. Laporan diterima Diskar PB Kota Bandung, UPT wilayah Barat pada pukul. 18.10 WIB.
Hanya berselang tujuh menit UPT wilayah Barat sudah tiba di lokasi kebakaran, pasukan biru yang sudah terlatih ini langsung bereaksi melakukan pemadaman kobaran api yang tengah memporak porandakan ruangan lantai tiga tersebut.
Dalam tempo 65 menit, tepatnya pukul.19.10 WIB, anggota peleton satu yang sudah terlatih itu, berhasil menjinakkan api sehingga tidak sempat menjalar ke bangunan lain, hanya memporak porandakan lantai tiga saja, dengan menurunkan dua unit Pancar Barat dan satu unit Komando.
"Berkat kesigapan petugas Diskar ini, alhamdulilah bahaya kebakaran itu tidak sempat meluas, apabila menanganannya terlambat api bisa menjalar kemana mana, mengingat lokasi kebakaran tersebut adalah pemukiman padat penduduk yang letak rumahnya berdempetan," ucap Iwan salah seorang warga setempat.
Untuk memastikan penyebab kebakaran tersebut sekarang sedang dalam penyelidikan Polsek Bojongloa Kaler. **
Editor: Maman Suparman