Persib Menang Dramatis Atas Bhayangkara FC Lewat Gol Ciro Alves di Pengujung Laga

Foto : Persib.co.id
Bhayangkara FC harus mengakui keunggulan Persib lewat laga dramatis yang berakhir 2-1 untuk Maung Bandung.
BEKASI, KejakimpolNews.com - Persib Bandung menang dramatis 2-1 atas tuan rumah Bhayangkara FC pada laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024. Dengan demikian, target meraih angka penuh 3 poin tercapai.
Dengan kemenangan ini Maung Bandung berhasil melonjak peringkatnya dari urutan ke- 9 menjadi ke-5 dalam daftar klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Disebut dramatis, sebab gol penentu kemenangan Persib dicetak di menit (90+6) atau pada masa injury time melalui tendangan akurat menyusur tanah lewat kaki Ciro Alves setelah mendapat sodoran dari Ezra Walian. Dengan gol tersebut, skor berubah 2-1 untuk Maung Bandung.
Duel sengit tersaji sejak babak I. Persib mengambil inisiatif untuk menyerang. Dan taktik Bojan Hodak ini cukup berhasil mencetak gol melalui sundulan David da Silva setelah menerima umpan Frest Butuan dari sayap kanan.
Namun Bhayangkara FC mampu menyamakan kedudukan melalui gol Matias Mier berawal dari umpan bola dengan lemparan jarak jauh. Bola yang masuk ke depan mulut gaeang berhasil diamankan pemain belakang Persib, namun bola menjadi liar dan tanpa ampun disambar Matias Meir hingga kor pun berubah 1-1.
Dan hingga 2x90 menit, skor tetap 1-1, jual beli serangan masih terus terjadi. Tetapi di menit 90+6 masa injury time, mela petaka datang untuk Bhayangkara FC. Lewat serangan balik, Ezra Walian dari tengah menyodorkan bola kepada Ciro Alves. Ciro pun melesakan bola menyusur dan tak mampu ditangkap penjaga gawang Awan Seto dan gol penentu kemenangan bagi Persib disambut ceria para pemain termasuk pelatih Bojan Hodak.
Dengan kemeangan ini, Persib naik ke peringkat lima dengan raihan 21 poin. Sedangkan Bhayangkara FC masih terbenam di dasar jurang atau juru kunci dengan raihan enam poin.
Babak Pertama
Laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabagha Bekasi ini berjalan terbuka. Keduanya bermain menyerang sehingga Jual beli serangan sudah diawali sejak kick off.
Menit keempat, David Da Silva nyaris mencetak gol. Setelah mengecoh penjagaan bek Bhayangkara FC, sang striker melepaskan tembakan tetapi sayang bola mengarah tepat ke pelukan Awan Setho.
Menit ke-20, Awan Setho kembali terancam melalui tembakan mendatar Frets Butuan, tetapi mantan penjaga gawang nasional itu berhasil menepis tendangan Frets Butuan.
Persib akhirnya sukses mencetak gol di menit ke-26. Berawal dari pergerakan Frets Butuan di sisi kanan, sang winger melepaskan umpan silang yang ditanduk sempurna oleh David Da Silva sehingga skor 1-0 untuk Persib.
Bagai tersengat usai kebobolan, Bhayangkara FC meningkatkan intensitas serangan Di menit ke-30, Matias Mier mengancam gawang Persib dengan tendangan bebasnya, namun Teja Paku Alam berhasil menepis bola dengan sempurna.
Pada menit ke-35, Matias Mier akhirnya mampu membobol gawang Persib. Berawal dari lemparan ke dalam Muhammad Maulana yang dihalau bek Persib, bola muntah disambar dengan tendangan voli keras Mier yang menghujam gawang Persib. Skor sama kuat 1-1.
Babak Kedua
Setlah jeda, Bhayangkara FC mengganti dua pemain. Muhammad Rochman dan Muhammad Hargianto ditarik dan digantikan oleh Dimas Pamungkas dan Sani Rizki Fauzi.
Babak kedua ini, Persib kembali mengambil inisiatif serangan. Mereka membombardir pertahanan Bhayangkara FC dengan serangan-serangan mereka.
Pada menit ke-51, Putu Gede nyaris membobol gawang Bhayangkara FC dengan sundulannya, namun bola masih melebar dari gawang Bhayangkara. Tiga menit kemudian, Bhayangkara FC memaksa Teja Paku Alam membuat penyelamatan spektakuler.
Pertandingan kian seru. Jual beli serangan antara kedua tim terus berlangsung membuat kedua penjaga gawang harus bekerja ekstra keras mengamankan gawang mereka dari kebobolan.
Namun setelah berakhir 90 menit, ada injuri time 5 menit. Di pengujung perandingan inilah Persib Bandung berhasil mebobol gawang Bhayangkara lewat Ciro Alves. Hingga akhirnya skor berubah menjadi 2-1 untuk Persib.
Susunan Pemain
Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho; David Maulana, Reza Kusuma, Anderson Salles, Muhammad Maulana; Adam Najem, Muhammad Hargianto; Muhammad Rochman, Matias Mier, Arsa Ahmad; Fandi Eko Utomo
Pelatih: Emral Abus
Persib Bandung (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Daisuke Sato, Nick Kuipers, Kakang Rudianto, Putu Gede; Marc Klok, Dedi Kusnandar; Edo Febriansyah, Levy Madinanda, Frets Butuan; David da Silva
Pelatih: Bojan Hodak.**
Author: Gaiskha
Editor: Maman Suparman