Ezra Berlabuh ke Persik Kediri, Beltrame Tolak Perpanjangan Kontrak, dan Klok Gabung Latihan

  • Gaiskha
  • Rabu, 10 Juli 2024 | 13:30 WIB
foto

Foto : Persib.co.id

Marc Klok mulai bergabung berlatih bersama teman-temannya di Arcamanik, sementara Ezra Walian dikabarkan hengkang dan memilih Persik Kediri.

BANDUNG, KejakimpolNews.com - Dua pilar Persib Bandung lainnya sepertinya resmi hengkang alias tak memperpanjang kontraknya dengan Persib Bandung. Setelah Fitrul Dwi Rustafa gabung Bali United dan Arsan Makarim memilih klub Liga2 PSPS Pekanbaru, kini Stefanio Beltrame fan Ezra Wallian.

Beltrame yang sudah mendapat hati di kalangan Bobotoh memilih klub India Divisi 1. sedangkan Ezra Walian dikabarkan akan berlabuh di Persik Kediri. Sepertinya ia memilih klub yang menjanjikan bermain fulltime, sebab di Persib Bandung lebih banyak mengisi bangku cadangan dan dimainkan pada babak kedua.

Ihwal Stefano Beltrame, mantan oemain Juventus ini bersepakat untuk tidak melanjutkan ikatan kerja sama dengan Persib Bandung seiring dengan berakhirnya durasi kontrak pemain asal Italia tersebut di akhir kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.

Kendati tergolong singkat, tepatnya hanya 6 bulan, kebersamaan Beltrame dengan PERSIB mampu meninggalkan kesan mendalam, karena gelandang serang berusia 31 tahun ini berkontribusi mengantarkan Pangeran Biru menjuarai kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.

Karena itu, Interim Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras Beltrame selama 6 bulan bersama Persib Bandung.

Beltrame bergabung dengan Persib pada 28 November 2024. Pemain kelahiran Biela, Italia, 8 Februari 1993 ini didatangkan untuk mempertajam lini serang Persib yang tengah berjuang menembus zona championships series.

Klok ikut latihan

Sementara itu gelandang Persib, Marc Klok senang bisa kembali menjalani latihan bersama di di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Selasa 9 Juni 2024.

Klok mengatakan, cukup lama menjalani libur akhir musim membuatnya rindu akan suasana tim. “Senang, cukup lama libur setelah beberapa minggu. Dari diri sendiri ingin berlatih kembali, mau mulai lagi dan senang kembali ke Bandung,” kata Klok, setelah sesi latihan.

Klok juga mengaku tidak mengalami masalah dengan kondisi fisiknya pada sesi latihan pertamanya pagi tadi. Ia mengatakan, program latihan mandiri saat libur membantunya dalam mengatasi masalah kebugaran.

“Tidak (kendala latihan perdana). Cuma baru datang kemarin, pesawat lama. Harus hati-hati jangan langsung full (berlatih). Ini masih preseason juga kita ada waktu. Lebih bagus step by step,” pungkasnya. **

Author: Gaiskha
Editor: Maman Suparman

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Tak Pernah Tampil dengan Kekuatan Penuh, Persib Tetap Pemuncak Klasemen
Waspada, 3 Pemain Bali United Ini Bisa Bikin Persib Bandung Kecut
Gustavo "Mang Agus" Franca: Persib Miliki Mentalitas Menang Karena Dukungan Bobotoh
Momen Idulfitri di Indonesia Pengalaman Pertama Bagi Del Pino
Maung Bandung Terkam Serdadu Tridatu, Farhan: Persib Back to Back di Depan Mata