Innalillahi..., Ketua IDI Tangsel Sekaligus Petarung Covid-19 itu Meninggal Dunia

foto

istimewa

KETUA Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Tangsel dokter Imbar Umar Ghazali

TANGSEL, KejakimpolNews.com - Lagi seorang dokter meninggal dunia karena Covid-19. Kali ini menimpa Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Imbar Umar Ghazali.

Pria yang menjabat Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan pada Dinkes Kota Tangsel meninggal dunia sekira pukul 04.00 pada Rabu, (23/6/2021).

"Benar, petarung Covid-19 saya satu lagi dipanggil sama Allah," kata Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie saat dikonfirmasi. Benyamin mengatakan, jika almarhum meninggal dunia saat menjalani perawatan Covid-19 di salah satu rumah sakit wilayah Jakarta.

"Iya beliau Covid, wafat tadi subuh jam 4 pagi di Rumah Sakit di Jakarta," ucapnya. Sebagai pejuang Covid-19, Benyamin merasa kehilangan sosok almarhum yang gigih dalam menjalankan tugas.

"Beliau sosok yang gigih dalam menjalankan tugas terlebih di tengah pandemi ini, saya sangat kehilangan. Semoga amal ibadah Almarhum di terima disisi Allah," tandas Benyamin.

Sebelumnya, pada Selasa (22/6/2021) kemarin, seorang pegawai Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Tangsel, Ida Farida meninggal dunia, juga  karena terpapar Covid-19.**

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Bravo, Donald John Trump!
Penyiar Radio Jadi Wali Kota Bandung
Kapolresta Bandung Kombes Kusworo Wibowo Diganti AKBP Aldi Subartono Mantan Kapolres Cimahi
Pelawak Politikus Nurul Qomar Wafat Saat Jalani Kemoterapi ke-8 Terkait Kanker Usus
Korpri Siap Bersinergi Sukseskan 10 Program Kuningan Melesat